Bing Webmaster merupakan tools optimasi search engine untuk memaksimalkan jumlah pengunjung situs Anda secara organik. Hampir serupa dengan Google Search Console yang dulunya bernama Google Webmaster, tools ini juga dilengkapi sejumlah fitur unggulan.
Seperti fitur untuk optimasi kata kunci, tautan balik, kinerja SEO, dan lain sebagainya. Bagi Anda yang ingin mengenal alat optimasi SEO ini secara lebih lanjut, simak ulasan di bawah ini sampai habis!
Daftar isi
ToggleApa itu Bing Webmaster?
Di dunia, ada banyak jenis mesin pencari yang umum digunakan masyarakat. Selain Google, Bing menjadi search engine kedua yang paling banyak dipakai. Berdasarkan datanya, pengguna platform ini mencapai 5,56% dari jumlah pengguna internet.
Sementara itu, Bing Webmaster dirancang untuk membantu pengelola situs web mendapatkan lalu lintas tinggi dari mesin pencari Bing. Saat ini, kebanyakan pengelola website memang berfokus mengembangkan situs web dengan alat SEO Google. Pasalnya, mesin pencari tersebut lebih banyak digunakan.
Kendati begitu, tidak ada salahnya mengoptimasi situs Anda di platform Bing untuk menambah tingkat trafiknya.
Cara Daftar di Tools Webmaster Bing
Untuk Anda yang tertarik mencoba fitur unggulan Bing Webmaster, pastikan melakukan pendaftaran akun terlebih dulu. Caranya tidak sulit, Anda bisa mengikuti step by step-nya di bawah ini:
- Pertama-tama, akses laman Webmaster Bing.
- Kemudian, ketuk menu “Get Started” untuk memulai pendaftaran.
- Selanjutnya, klik “Add” pada laman beranda.
- Terakhir, tentukan metode verifikasi yang akan Anda lakukan.
Sebagai informasi, terdapat beberapa metode verifikasi yang bisa Anda lakukan. Di antaranya, metode HTML meta tag, XML File, dan metode DNS.
Cara Mudah Verifikasi Website di Bing Webmaster
Perlu diketahui, cara memverifikasi pendaftaran di Bing Webmaster sangat tergantung pada jenis situs web yang Anda gunakan untuk membuat blog. Oleh karena itu, selain mengetahui cara verifikasi dengan metode-metode tadi, Anda perlu mengetahui langkah-langkah berbeda berdasarkan pada jenis website-nya. Berikut selengkapnya:
1. Verifikasi pada Weebly dengan HTML Meta Tag
Bagi pengguna platform Weebly, verifikasi akun di Webmaster Bing bisa dengan menggunakan metode HTML. Caranya, masuk ke menu editor terlebih dulu. Selanjutnya, masuk ke menu “Settings” dan tap opsi “SEO”.
Berikutnya, Anda bisa mencari bagian “Header Code” lalu paste meta tag HTML yang didapatkan dari situs Bing. Simpan dan verifikasi dengan masuk kembali ke laman Webmaster serta klik tombol “Verify”.
2. Verifikasi pada SitePro Menggunakan HTML Meta Tag
Jenis platform membuat blog yang terkenal bukan hanya WordPress ataupun Weebly. Ada juga SitePro yang digunakan oleh banyak orang.
Jika Anda pengguna platform ini, verifikasi juga bisa menggunakan HTML meta tag. Adapun cara verifikasinya, mulai dengan masuk ke editor “SitePro”. Selanjutnya, masuk ke menu “Settings” dan pilih opsi “Settings” lagi di dalamnya.
Berikutnya, tap “Meta Information”. Lalu, paste meta tag HTML yang sebelumnya sudah dimiliki. Klik tombol “Apply”. Terakhir, Anda bisa masuk ke laman Webmaster lagi dan meng-klik “Verify”.
3. Cara Verifikasi untuk WordPress dengan Plugin
Pemilik situs yang memanfaatkan platform WordPress bisa memverifikasi registrasi akun di Bing Webmaster dengan plugin tambahan. Yaitu, Header dan Footer. Selain itu, juga bisa menambahkan script untuk verifikasi pada file header yang terdapat di tema situs web.
Adapun langkah-langkah untuk verifikasinya di antaranya, Anda bisa masuk ke dashboard WP-Admin dulu. Kemudian, cari menu “Appearance”, klik tab tersebut dan pilih “Theme Editor”.
Ketika muncul notifikasi dan pilihan untuk melanjutkan atau sebaliknya, Anda harus pilih tombol “I Understand”. Berikutnya, terdapat beberapa opsi di sebelah kanan layar. Klik “Theme Header”. Lalu, paste HTML meta tag di antara skrip <head> </head>.
Terakhir, pilih “Update File” dan lakukan verifikasi dengan meng-klik “Verify” di situs Bing Webmaster.
4. Cara Verifikasi dengan XML File
Jika cara-cara di atas belum memberi hasil sukses, Anda bisa melakukan langkah verifikasi dengan XML File. Adapun langkah-langkahnya dimulai dari membuka dashboard Bing. Kemudian, klik “Add website” dan temukan situs web yang ingin diverifikasi. Lalu, klik “Verify”.
Belum selesai sampai di sana, Anda juga harus mengunduh file “BingSiteAuth.xml dulu. Berikutnya, masuk ke akun “cPanel”, ke “File Manager”, dan unduh file dengan nama “public_html”.
Selanjutnya, pilih tombol “Choose File” dan masukkan “BingSiteAuth.xml”. Tunggu sampai prosesnya selesai dan Anda bisa memilih opsi “Verify” di laman Webmaster Bing.
5. Verifikasi Webmaster Bing dengan DNS
Verifikasi akun registrasi Webmaster Bing juga bisa dilakukan dengan menggunakan metode DNS. Untuk langkah-langkahnya sendiri, Anda bisa memulainya dengan memasukkan masuk ke menu “DNS Verification”, lalu salin CNAME yang terdapat di dalamnya.
Langkah selanjutnya, login ke akun cPanel dan pilih menu “Domains”, serta tap “DNS Zone Editor”. Lanjut, temukan domain website yang ingin dikelola dan klik “Manage”. Sistem akan mengarahkan Anda ke laman setting DNS.
Setelahnya, klik “Add Record”. Menu tersebut ada di bagian pojok kanan atas. Jika sudah, langsung saja tab menu “Type CNAME”.
Terakhir, tempel CNAME sebelumnya dan input verify.bing.com pada menu “Record”. Lanjutkan dengan menyimpan data tersebut dengan memilih opsi “Save Record”. Verifikasi Anda bisa dilakukan di Webmaster dengan klik “Verify”.
Namun, harus diketahui jika verifikasi dengan cara ini butuh waktu yang cukup lama. Sebab, Anda harus menunggu data sebelumnya tersimpan di DNS Record terlebih dulu. Adapun waktu untuk menyimpan data tersebut rata-rata 48 jam. Jika belum tersimpan, otomatis verifikasi tidak bisa dilakukan.
Mari Ketahui Apa Saja Fungsi Bing Webmaster?
Menggunakan tool Webmaster dari Microsoft Bing memiliki banyak sekali manfaat atau fungsi. Karena itulah, menggunakan alat ini jadi tergolong penting dilakukan. Adapun beberapa fungsi yang dimaksud di antaranya adalah sebagai berikut:
Memantau Performa Website
Tidak berbeda dengan pengoptimalan situs web di mesin pencari Google. Bing juga punya algoritma sendiri mengenai hasil pencarian yang ditampilkan di results page. Guna memastikan peluang website Anda muncul di halaman pertama Bing, Webmaster bisa dimanfaatkan.
Alat ini dapat memantau performa situs web di mesin pencari Bing. Selain itu, informasi tentang peringkat keyword, klik yang diterima, hingga jumlah trafik juga bisa dilihat pada laman tersebut.
Memonitor Proses Crawling dan Indexing
Tool ini juga dapat memantau proses crawling dan juga indexing. Tak hanya sampai di sana, berbagai risiko seperti adanya masalah halaman 404 bisa ditemukan. Dengan identifikasi lebih awal, risiko lain yang lebih bermasalah untuk situs web Anda pun bisa diminimalisir.
Memastikan Pengindeksan Tepat pada Konten Penting
Jika Anda sudah memiliki sitemap di website, menggunakan tool ini bisa memastikan pengindeksan lebih akurat. Tepat pada konten-konten penting yang sebaiknya di-index crawler.
Alhasil, peluang konten Anda masuk ke halaman pertama dipastikan jadi lebih tinggi. Sebab, konten-konten penting tidak di-index oleh mesin penelusur.
Mengoptimalkan Kinerja Kata Kunci
Fungsi lain dari Webmaster Bing ialah mengoptimalkan kata kunci yang digunakan. Hal ini dikarenakan, tool dapat memberikan wawasan lebih seputar kata kunci yang digunakan. Dengan informasi tersebut, Anda bisa memaksimalkan penggunaan kata kunci agar memberikan peluang lebih besar pada situs web untuk masuk peringkat teratas.
Meminimalisir Adanya Link Ilegal dalam Situs
Guna memastikan situs web dapat menduduki peringkat teratas, bagian yang harus dioptimalkan bukan hanya bagian konten. Namun, komponen di dalamnya, seperti tautan balik juga perlu dioptimasi.
Dengan fitur pelacakan Webmaster Bing, Anda bisa mengetahui ada tidaknya tautan balik yang tidak berkualitas atau bahkan ilegal. Dari itu, risiko masalah pada situs web dipastikan jauh lebih minim.
Memeriksa dan Mengatasi Malware atau Spam
Secara tidak langsung, fungsi tadi juga dapat membantu Anda mengatasi virus ataupun malware lain yang berpotensi merusak tatanan situs web Anda. Jelasnya, alat ini akan membantu memastikan keamanan dalam situs dipastikan tetap terjamin.
Sudah Paham tentang Bing Webmaster?
Itulah sekilas informasi seputar tool optimasi SEO untuk mesin pencari Bing. Sampai di sini, sudah paham tentang Bing Webmaster ini?
Jika belum, Anda bisa menggali lebih banyak informasi lainnya di internet. Namun, jika membutuhkan ahli yang bisa mengoptimasi pencarian di mesin pencari Bing, sebaiknya kunjungi https://www.jasaahliseo.com.
Dari situs ini, Anda bisa mendapatkan jasa ahli SEO yang sudah berpengalaman serta dapat membantu mewujudkan misi Anda. Termasuk dalam meningkatkan trafik di situs web Anda, baik melalui klik di mesin pencari Google maupun Bing.
Mengapa? Sebab di www.jasaahliseo.com didukung oleh tim handal yang ahli dalam bidang masing-masing. Mengingat algoritma mesin pencari di internet tidak sama, maka perlu mencari tahu lebih dalam masalah website yang susah berkembang.
Penyedia jasa SEO ini juga dilengkapi dengan tim khusus pembuatan artikel SEO berkualitas yang mampu meningkatkan performa website secara signifikan.